Minggu, 11 November 2012

UPGRADING PENGASUH


UPGRADING PENGASUH PESANTREN PERSIS BANGIL 

Agenda revitalisasi sistem pendidikan di Pesantren Persis Bangil terus berjalan. Meski belum begitu signifikan pergerakannya, sejumlah agenda untuk membangkitkan semangat terus dilakukan. Setelah beberapa waktu lalu segenap tenaga pengajar dibekali materi aplikasi power point dalam metode pembelajaran, kali ini giliran penguatan figur pengasuh yang menjadi tema sentralnya.

Dalam acara yang akan dilaksanakan besok pagi mulai pukul 10.00 s.d. 15.00 WIB menghadirkan pembicara Ustadz Miftahul Jinan, M. Pd. Tokoh pendidikan Jawa Timur ini akan memberikan sejumlah motivasi dan penguatan karakter figur pengasuh yang dibutuhkan di era sekarang ini. Karena itu segenap pemimpin pesantren, pengasuh asrama, serta sejumlah elemen penting akan mengikuti acara ini. Dalam daftar undangan acara, insya Allah mencakup Mudir dan para wakilnya yang berjumlah 4 wakil, Koordinator PSDM, Kepala Madrasah, Ketua Majlis Guru, Para pengasuh asrama, para wali kelas, guru bersertifikat profesional, pengasuh tahfidz dan tahsin, Pembina Kajian Karya dan Pemikiran A. Hassan, Pembina Khithabah, dan Humas.

Semoga kegiatan ini mendapat ridha-Nya. Amien. (Dipublikasikan oleh Bid. Humas Pesantren Persis Bangil)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

.