Rabu, 07 November 2012

PEMBINA YAYASAN MENINJAU FASILITAS

Akrab: Temu Tokoh
PEMBINA YAYASAN MENINJAU FASILITAS PESANTREN

Langkah Pembina Yayasan Pesantren Persatuan Islam turun ke lapangan diawali dari melihat persiapan dan kesiapan lokasi rapat kerja di Aula A. Hassan. Prof. Dr. Zuhal AQ., M. Sc., E. E., selaku Pembina Yayasan observasi ini diharapkan bisa mempengaruhi kebijakan global tentang pengembangan pesantren ke depan. Pembenahan utuh dan menyeluruh nantinya dapat terlihat dari sikap di agenda Rapat Kerja.

Prof. Zuhal sempat meninjau lokasi Madrasah Ibtidaiyyah Persis Bangil yang berimpitan dengan Perpustakaan Induk. Beliau juga melihat secara langsung lokal ruang kelas MI. Tidak luput dari pengamatan beliau adalah keberadaan Ma'had 'Aly yang berada satu atap dengan Perpustakaan Induk. Titik harapannya ada di tetap eksisnya ma'had. Jangan sampai yang sudah ada lalu hilang tanpa alasan yang jelas.

Saat peninjauan ke MI Persis Bangil, Jum'at, (7/9/2012) Mudir Pesantren, Ustadz Luthfie Abdullah Ismail, Ketua ikatan alumni pesantren, Bahauddin turut mendampinginya. Selain itu ada juga Dr. Sudarnoto Abdul Hakim, MA salah satu penggagas revitalisasi yang aktif sebagai Pembantu Rektor IV UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Turut mendampingi acara peninjauan ini salah seorang staf guru pesantren yang juga putra Ustadz Ghazie AQ, yaitu Ustadz Hefzi, Lc. Beliau dipercaya untuk mengelola perpustakaan induk yang menyimpan ratusan koleksi buku-buku bersejarah peninggalan Ustadz A. Hassan, Ustadz Abdul Qadir Hassan, dan kitab-kitab waqaf lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

.